oleh

Antisipasi Balap Liar Setelah Sahur, Polres Touna Kembali Laksanakan Patroli

-Tojo Una-Una-115 Dilihat

TOUNA – Dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat dalam melakukan aktifitas di bulan suci Ramadhan, Sat Lantas dan Sat Samapta Polres Tojo Una Una melaksanakan patroli.

Patroli yang dilaksanakan pada Kamis (27/03/2025) ini dilakukan ke tempat yang rawan dijadikan aksi balap liar dan patroli ke tempat yang  biasa digunakan untuk bersantai setelah sholat subuh oleh warga.

Baca Juga:  Wakapolsek Ampana Kota Pimpin KRYD, Cegah Penyakit Masyarakat

Kapolres Tojo Una Una AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., S.H. melalui Plt. Kasihumas Iptu Martono mengatakan kegiatan ini guna meminimalisir berbagai potensi gangguan Kamtibmas saat Bulan Suci Ramadhan.

Baca Juga:  Sinergi Petugas Lapas Ampana dan Polres Touna Lakukan Kontrol Area Pagar Luar Lapas, Jaga Keamanan dan Ketertiban

“Patroli ini juga dilaksanakan guna mengurungkan niat para pelaku balap liar serta pelaku konvoi yang ugal-ugalan yang dapat mengganggu pengguna jalan lainnya,” ucap Iptu Martono.

Dia mengatakan, anggota yang melaksanakan patroli juga menyampaikan kepada anak-anak remaja agar tertib berlalu lintas dan tidak melaksanakan balap liar dan tidak  menggunakan kenalpot Bogar.

Baca Juga:  Polres Touna Rutin Patroli Di Lokasi Yang Sering Dijadikan Tempat Ajang Balap Liar

“Kami berharap dengan patroli ini situasi keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Tojo Una Una selama bulan suci ramadhan tetap aman dan kondusif,” tutup Plt. Kasihumas Iptu Martono.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *