TOUNA – Wakil Bupati Tojo Una-Una, Surya, S.Sos., M.Si menghadiri acara Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Wanita Islam Ampana (WIA) di Madrasah Diniyah Awaliyah (MDA) Alkhairaat, Desa Pusungi, Kecamatan Ampana Tete, Jumat (4/4/2025).
Kegiatan ini digelar dalam suasana penuh kehangatan dan kekeluargaan, sebagai bagian dari tradisi pasca Hari Raya Idul Fitri 1446 H.
Halal bihalal tersebut menjadi wadah untuk memperkuat ukhuwah Islamiyah, mempererat silaturahmi antaranggota WIA, tokoh masyarakat, dan warga sekitar.
Dalam kesempatan tersebut, Wabup Surya menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap peran serta WIA dalam menjalankan berbagai program keagamaan dan sosial kemasyarakatan di wilayah Ampana Tete.
Ia juga menyoroti pentingnya peran perempuan dalam pembangunan daerah.
“Saya bangga melihat semangat ibu-ibu WIA yang terus aktif dan peduli terhadap kegiatan keagamaan. Organisasi ini harus menjadi ruang pemberdayaan, tempat tumbuhnya ide-ide kreatif dan inovatif yang membawa manfaat bagi masyarakat,” ungkap Surya.
Lebih lanjut, beliau mengajak seluruh anggota WIA untuk terus berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang religius, damai, dan harmonis. Ia juga menekankan bahwa perempuan memiliki posisi strategis, bukan hanya dalam keluarga, tetapi juga dalam kehidupan sosial dan pembangunan.
“Perempuan harus bisa berdaya. Jadilah penggerak kebaikan, teladan dalam rumah tangga, dan inspirasi di tengah masyarakat. WIA harus terus menjadi motor penggerak kegiatan-kegiatan yang positif, membina generasi muda dengan nilai-nilai Islam yang kuat,” tambahnya.
Di akhir sambutannya, Wabup juga berpesan agar WIA terus tumbuh menjadi organisasi yang tangguh, adaptif, dan berdampak luas.
“Saya berharap, melalui kegiatan-kegiatan seperti ini, WIA dapat terus berkembang menjadi wadah pemberdayaan perempuan yang mampu melahirkan generasi yang religius, cerdas, dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi. Mari terus bergandengan tangan membangun daerah yang kita cintai ini,” tutup Surya. (yya/**)
Komentar